div style="position: fixed; bottom: 0px; left: 20px;width:120px;height:160px;">
Widget-Animasi

Kamis, 22 November 2012

Renang Semester 1


Materi Penjas Kelas XI IPA Semester Ganjil
RENANG
Renang Gaya Dada
Renang gaya dada menggunakan teknik tertentu. Teknik yang digunakan meliputi:
1.      Posisi tubuh
Pelaksanaannya:
v  Tubuh lurus diatas permukaan air (streamline)
v  Kedua lengan lurus ke depan di kedalaman 20cm
v  Kedua kaki lurus ke belakang
v  Pandangan lurus ke depan
2.      Gerakkan kaki
Pelaksanaannya:
v  Gerakkan kaki dumulai dengan mengangkat tumit dan menarik secara bersama ke arah pinggul.
v  Pergelangan kaki diputar ke atas hingga telapak kaki menghadap ke belakang.
v  Tendangan kedua kaki ke belakang di bawah permukaan air 20cm hingga lurus rapat.
3.      Gerakkan lengan
Pelaksanaanya:
v  Gerakkan lengan dimulai dengan gerakkan menggapai kedua lengan di bawah air  20cm.
v  Kedua telapak tangan menekan kea rah bawah dan belakang.
v  Kedua siku ditekuk ke dalam hingga tangan bersama-sama memutar dan menekan di depan, dagu dan kedua lengan diluncurkan ke depan secara bersama.
4.      Pengambilan nafas
Pelaksanaanya:
v  Pengambilan nafas dilakukan pada saat tangan kira-kira berada setengah jalan waktu menarik.
v  Pada saat tubuh bagian atas terangkat dari permukaan air dan hiruplah udara melalui mulut.
v  Pada saat kedua lengan membuat lingkaran hingga masuk sebatas alis mata, nafas dikeluarkan melalui mulut.
5.      Akhir gerakkan
Pelaksanaanya:
v  Posisi akhir badan, kedua lengan dan kaki harus sejajar.
v  Pandangan terpusat pada tangan di depan, sehingga batas air berada pada alis mata.
6.      Gerakkan koordinasi renang gaya dada
Pelaksanaannya:
v  Sikap kedua lengan mulai membuka ke samping dan kedua kaki mendekati pinggul.
v  Setelah membuka tangan dilanjutkan siku membentuk sudut dibawah tubuh dan kedua kaki bergerak mendekati pinggul.
v  Pada saat kedua tangan menekan ke bawah permukaan air dengan cepat, segeralah mengambil nafas.
v  Sesaat setelah tangan mengakhiri putaran di bawah dagu, dorong ke depan lurus dan nafas dikeluarkan di permukaan air bersamaan kedua kaki mendorong ke belakang.
v  Kedua lengan lurus ke depan, kedua kaki lurus ke belakang, badan rileks dan pandangan ke depan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar